Imbauan: Kebijakan bagasi terbaru AirAsia untuk pemesanan tiket domestik mulai 18 Mei 2021

ID_NEWBAGGAGEPOLICY_TW.jpg

JAKARTA, 24 April 2021 - Sebagai bagian dari upaya AirAsia menghadirkan standar pelayanan penerbangan berbiaya hemat terbaik, sekaligus untuk menyeragamkan pengalaman pelanggan AirAsia untuk penerbangan domestik maupun internasional, mulai tanggal 18 Mei 2021 AirAsia akan menerapkan kebijakan bagasi terbaru untuk penerbangan domestik di Indonesia.

Dengan kebijakan bagasi terbaru ini tamu dapat lebih fleksibel menyesuaikan biaya perjalanan sesuai dengan kebutuhannya sehingga bisa menjadi lebih hemat. AirAsia menyediakan bagasi pra-pesan dengan biaya terjangkau mulai dari Rp40.000 untuk 10 kg dan Rp50.000 untuk 15 kg, yang tersedia pada saat pemesanan tiket. Tamu juga dapat dengan mudah menambahkan jatah bagasi ke dalam tiket yang dibeli sebelumnya melalui fitur “Pembelian Saya” di aplikasi super airasia maupun web airasia.com paling lambat 4 jam sebelum jadwal keberangkatan. Pembelian bagasi pra-pesan juga dapat dilakukan di agen penjualan atau mitra penjualan resmi AirAsia lainnya. 

Agar perjalanan jadi lebih aman dan hemat, tamu AirAsia yang akan memesan tiket penerbangan domestik pada tanggal 18 Mei 2021 atau setelahnya disarankan untuk membeli bagasi pra-pesan pada saat memesan tiket atau check-in. Tamu yang belum sempat melakukan pemesanan jatah bagasi sebelumnya atau yang ingin menambah jatah bagasinya dapat membeli di konter check-in atau pusat layanan pelanggan di bandara dengan harga khusus.

Tamu yang telah memiliki tiket penerbangan AirAsia dengan tanggal keberangkatan 18 Mei 2021 dan setelahnya, masih dapat menikmati bagasi gratis 15 kg selama tiketnya telah diterbitkan sebelum 18 Mei 2021. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kebijakan bagasi terbaru beserta daftar harga bagasi domestik AirAsia, silakan kunjungi halaman Bantuan.