Program Beasiswa UFC Diluncurkan Melalui Kerja Sama Dengan AirAsia

ufc2.jpg

Atlet tarung bebas (MMA) dari kawasan Asia Pasifik akan dipilih untuk berpartisipasi dalam peluncuran program beasiswa UFC

PERTH, 8 Februari 2018 - UFC®, organisasi tarung bebas (mixed martial arts) pertama di dunia dan AirAsia mengumumkan informasi mengenai program beasiswa yang ditawarkan. Sebagai bagian dari program ini, satu atlet dari Asia Pasifik akan dianugerahi beasiswa penuh termasuk biaya perjalanan ke Amerika Serikat dan pelatihan di UFC Performance Institute® di Las Vegas, Nevada.

Kurikulum dengan periode selama 4 minggu yang dirancang oleh UFC memberikan atlet kesempatan untuk menguji kemampuan dirinya sendiri dan berlatih dengan atlet tarung bebas terbaik pada salah satu fasilitas pelatihan kelas terbaik di dunia. Atlet yang terpilih tidak hanya akan mendapatkan perjalanan yang dibayarkan secara penuh ke Amerika Serikat tetapi juga berkesempatan untuk memanfaatkan fasilitas pelatihan dan peralatan pemulihan berteknologi tinggi di Performance Institute®.

“Ini adalah beasiswa pertama dalam sejarah UFC yang menawarkan program yang unik,” ujar Wakil Presiden Kemitraan Internasional UFC Rene Valencia. "Kemitraan awal kami dengan AirAsia adalah katalisator untuk program inspiratif ini. Kami berharap atlet yang sukses akan memanfaatkan fasilitas canggih kami di markas global UFC di Las Vegas. "

Banyak atlet UFC berlatih di Performance Institute sebagai bagian dari rutinitas mingguan
mereka tanpa dikenakan biaya apa pun. Fasilitas pelatihan yang penuh energi ini akan segera menjadi rumah bagi satu atlet MMA dari kawasan Asia Pasifik yang beruntung berkat dukungan AirAsia.

CEO AirAsia X Benyamin Ismail mengatakan, "Kami sangat antusias untuk mendukung program beasiswa dan contender series UFC. AirAsia berkomitmen untuk membantu siapa pun mewujudkan impian mereka, baik dengan menerbangkan mereka ke salah satu dari 130 destinasi kami atau membantu menjadi juara dalam pertarungan. Kami sudah tidak sabar untuk segera memulai kedua program kerja sama dengan UFC ini bagi para petarung di kawasan Asia Pasifik.”

Kemitraan UFC dengan AirAsia juga akan membawa satu atlet dari kawasan Asia Pasifik untuk ambil bagian dalam serial program UFC, Dana White's Tuesday Night Contender Series. Program UFC FIGHT PASS® ini difokuskan untuk menemukan atlet UFC generasi berikutnya dengan memberikan akses ke panggung MMA terbesar di dunia di hadapan Presiden UFC Dana White.

Kemitraan terpadu AirAsia ini menunjukkan bagaimana sebuah brand yang inovatif dapat berkolaborasi untuk menciptakan kesempatan yang mengubah hidup para atlet di seluruh dunia dan pada saat yang sama memberi pemirsa konten menarik yang dapat mereka nikmati.

Untuk informasi lebih lanjut tentang AirAsia, silakan kunjungi airasia.com atau ikuti AirAsia
di Facebook dan YouTube (AirAsia), Twitter dan Instagram (@airasia).

Untuk informasi lebih lanjut tentang UFC, silakan kunjungi UFC.com. Ikuti kami melalui
Facebook (UFC Asia), Twitter dan Instagram (@ufc).

Indonesia, NewsMinjun YuPerth