Posts in Bahasa Indonesia
AirAsia kampanyekan “Take The Shot” di setiap penerbangan, ajak penumpang untuk divaksin

AirAsia menyelenggarakan kampanye “Take The Shot” dalam rangka mensosialisasikan program vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan oleh pemerintah Republik Indonesia di seluruh penerbangannya di Indonesia.

Melalui kampanye "Take The Shot", AirAsia mengajak seluruh penumpang agar segera mendaftarkan diri dan keluarganya untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 di fasilitas kesehatan terdekat. Pesan ini disampaikan melalui pengumuman khusus yang dilakukan oleh awak kabin pada setiap penerbangan AirAsia Indonesia, yang telah dimulai sejak awal Juni lalu.

Read More
Terbang lebih hemat bersama AirAsia dengan promo pilihan bagasi 15kg Rp0 (nol rupiah)

AirAsia menghadirkan promo pilihan bagasi 15kg Rp0 (nol rupiah) untuk pemesanan tiket di situs web dan aplikasi super airasia. Promo ini tersedia bagi pelanggan yang melakukan pemesanan tiket AirAsia Indonesia (kode penerbangan QZ) hingga 20 Juni 2021 untuk penerbangan di rute Jakarta-Palembang, Jakarta-Pekanbaru, Jakarta-Pontianak, Jakarta-Medan, Jakarta-Padang, Jakarta-Surabaya dan sebaliknya, dengan periode perjalanan mulai dari 21 Juni hingga 30 September 2021.

Read More
CEO AirAsia Group Tony Fernandes Sambut Baik Program Vaksinasi Global

CEO AirAsia Group Tony Fernandes menunjukkan keyakinannya akan kebangkitan AirAsia dan maskapai di seluruh dunia tahun ini. Hal ini sejalan dengan kehadiran vaksin dan peningkatan permintaan perjalanan.

Tony, yang menerima suntikan vaksin pertamanya di Malaysia kemarin, mengatakan: “Saya percaya vaksin bekerja efektif, dan ini tercermin dari kemajuan signifikan dalam vaksinasi COVID-19 di beberapa negara seperti Amerika Serikat dan Inggris, di mana terdapat korelasi antara penurunan kasus harian dengan kesigapan dalam penyelenggaraan program vaksinasi untuk masyarakat.”

Read More
80% karyawan AirAsia telah divaksin

AirAsia hari ini telah menyelesaikan program vaksinasi terhadap Allstars (karyawan AirAsia) yang bekerja di wilayah kantor pusat dan Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang berlangsung selama 5 hari sejak 3 hingga 7 Mei 2021. Vaksinasi diselenggarakan di Kantor Pusat AirAsia Indonesia, RedHouse, Kota Tangerang, Banten yang difasilitasi oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Soekarno-Hatta.

Program ini menyusul gelombang vaksinasi Allstars sebelumnya di beberapa lokasi operasional, bekerja sama dengan institusi-institusi pemerintah dan stakeholder setempat.

Hingga saat ini 80 persen Allstars telah menerima suntikan vaksin COVID-19 secara bertahap dan ditargetkan akan tervaksinasi seluruhnya hingga akhir bulan Mei 2021.

Read More
Aplikasi super airasia gelar Super Sale, tebar diskon hingga 60%

Aplikasi super airasia.com kembali menghadirkan Super Sale pertama tahun ini yang menghadirkan penawaran dan diskon luar biasa bagi pelanggan setianya.

Melalui Super Sale yang berlangsung mulai 5 April hingga 11 April 2021, pelanggan dapat menikmati diskon hingga 60% mulai dari pemesanan tiket penerbangan AirAsia atau maskapai apa pun, bagasi dan kursi, paket kombo SNAP, hingga hotel hanya di aplikasi super airasia atau situs airasia.com.

Read More